Wakil Ketua DPRD Indramayu Hadiri Apel Gelar Pasukan Ops Patuh Lodaya 2023

Wakil Ketua DPRD Kabupaten Indramayu, H. Sirojudin.SP menghadiri Apel Gelar Pasukan Ops Patuh Lodaya 2023 yang digelar di lapangan Mapolres Indramayu. Operasi Patuh Lodaya tahun 2023, resmi di berlakukan mulai hari ini 10 Juli hingga 23 Juli 2023 mendatang. Yang mana hal tersebut di tandai dengan apel gelar Pasukan.

Kapolres Indramayu, AKBP M Fahri Siregar dalam sambutannya mengatakan apel gelar pasukan ini sendiri menjadi momen penting untuk memperlihatkan kesiapan dan komitmen pihak kepolisian dalam menjaga ketertiban dan keselamatan berlalu lintas. Ada sasaran 12 pelanggaran lalu lintas yang dikategorikan pelanggaran berat, pihaknya dalam melaksanakan operasi patuh lodaya mengedepankan kegiatan edukatif dan persuasive serta humanis dengan melakukan edukasi kepada masyarakat didukung penegakan hukum lalu lintas dalam rangka meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas

Operasi patuh lodaya ini dilaksanakan dengan cara dengan cara hunting dimana menggunakan teknologi aplikasi ETLE (Electronic Traffic Law Enforcemen) Mobile dimana pihak Polres Indramayu sudah memiliki anggota yang memiliki aplikasi ETLE Mobile dan selanjutnya juga akan dilakukan tindakan penilangan dan juga Polres Indramayu memiliki anggota yang sudah bersertifikasi dalam penindakan pelanggaran yang telalh di sertifikasi oleh Polri.

Lebih lanjut Kapolres Indramayu, AKBP M Fahri Siregar menjelaskan tujuan dari operasi patuh ini diantaranya meningkatkan disiplin masyarakat dalam tertib berlalu lintas dan mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas atau menurunkan naiknya angka pelanggaran, kecelakaan lalu lintas dan angka fatalitas. (Tim. MP).