Program Pelayanan Administrasi Terpadu Kecamatan (PATEN) yang menjadi Program pemerintah Kabupaten Indramayu, menjadi salah satu program terobosan pemerintah indramayu guna peningkatan pelayanan di tingkat Kecamatan dan Desa. Hari ini Komisi 1 melakukan kunjungan lupa guna melihat bagaimana pelaksanannya dilapangan. Selasa (19/04/2022).
Kantor Kecamatan Juntinyuat, menjadi lokasi kunjungan pimpinan dan Anggota Komisi 1 untuk melihat secara langsung pelaksanaan program PATEN.
Kunjungan yang diterima langsung oleh Sekretaris Camat, Awan Gunawan mengatakan bahwa pelayanan PATEN di Kecamatan Juntinyuat sudah dilaksanakan, meski belum maksimal, Pihak Kecamatan sudah usaha semaksimal mungkin. Terkadang kendala pelaksanaan program juga terkendala dari masyrakat.
“Program PATEN di Juntinyuat sudah berjalan, memang belum maksimal tapi kami sudah berusaha maksimal, penyebab juga bukan sepenuhnya dari kita, tapi kadang dari Masyarakat yang administrasinya kurang.” Kata Gunawan.
Wakil Ketua Komisi 1, Bhisma Pandji Dewantara mengatakan apresiasinya kepada jajaran kecamatan Juntinyuat, dan menyaraknkan untuk kedepannya masyarakat diberitahu lagi persyaratan yang dibutuhkan, supaya tidak ada lagi masyarakat yang bolak-balik untuk mengurus pembuatan KK,KTP, KIA, dll.
“Saya apresiasi pelaksanaan PATEN yang sudah dilakukan Kantor Kecamatan Juntinyuat. saran saya kedepannya dari pihak kecamatan agar memberikan semacam penyuluhan atau sosialisasi terhadap masyarakat yang ingin membuat KTP, KK, KIA, dan lainnya. Supaya tidak ada lagi masyarakat yang bolak-balik hanya karena persyaratan yang kurang.” Kata Bhisma. (Tim MP).